Sabtu, 04 Juni 2016

Fakta Menjadi Seorang Guru

Syalalala ~
  1. Niat mendidik malah dipenjarakan.
  2. Niat mengajar malah disepelekan siswa.
  3. Jam kerja kalau dihitung lebih dari 8 jam. Setelah mengajar, pulang, masih harus ngoreksi, entri nilai dll. Kalau 100% menggunakan ilmunya, bahkan sampai 18 jam! (bikin perangkat pembelajaran).
  4. Guru honorer lebih parah, gaji pas-pasan, kerjaan segunung. Apalagi kalau bertemu PNS yang malesan.
  5. Usaha mati-matian tetapi moral anak-anak malah dirusak oleh artis di televisi yang jumpalitan gak karuan dengan gaji seambrek.
  6. Belum lagi kalau bertemu orangtua siswa yang pasrah anaknya 100% ke sekolah. Di rumah si anak dibiarin. What the mousedeer!
  7. Belum juga kalau bertemu orangtua yang tidak tegas dengan anaknya. *fakta banyak terjadi men #sigh :'(
  8. Atau melihat berita buruh lulusan SMA demo minta kenaikan upah.
  9. Atau melihat gerombolan anak-anak labil akut konvoi dengan baju dicoret-coret setelah kelulusan.
  10. Atau melihat siswa dengan daya nalar pas-pasan lebih milih main game Android pemberian orangtuanya/main game di laptop daripada belajar.
Tetapi, seorang guru itu ikhlas, mendidik anak-anak yang kerasukan teknologi dan krisis moral. Semoga mereka jadi penerus bangsa yang tahan banting.

See yay!

*NB: Akan ditambah sesuai keinginan si penulis :v

1 komentar: